BERITASIBER.COM | SIDOARJO – Aksi pengoplosan tabung gas Liquefied Petroleum Gas (LPG) tiga kilogram di wilayah Sidoarjo berhasil diungkap Satreskrim Polresta Sidoarjo.

Selain itu, lima pelaku pengoplosan tersebut juga berhasil diamankan kepolisian. Kelima pelaku tersebut yaitu HNY (41), NK (31), MJK (22), ACM (27) dan PD (38).
Nah, empat di antaranya berhasil ditangkap di gudang Desa Sepande, Kecamatan Candi. Sementara satu tersangka diringkus di Jalan Jenggolo II, Sidoarjo.
Kelima tersangka itu nekat mengoplos tabung gas LPG ukuran 3 kilogram ke 12 kilogram. Hasilnya kemudian dijual kembali kepada masyarakat.
Pengungkapan aksi pengoplosan tabung gas LPG itu diungkap setelah Satreskrim Polresta Sidoarjo menggrebek dua gudang di dua lokasi yang berbeda.
Empat pelaku mengoplos di gudang Desa Sepande, Kecamatan Candi. Sedangkan satu tersangka di gudang yang berada di Jalan Jenggolo II, Sidoarjo
“Kami amankan 358 tabung baik LPG 3 kilogram maupun 12 kilogram,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Jumat (14/2/2025).
Awalnya, kelima tersangka membeli tabung LPG bersubsidi ke agen. Mereka lantas membawanya ke gudang masing-masing atau tempat dimana mereka dibekuk.
Nah, dengan alat penyulingan, mereka lantas memindahkan isi tabung LPG bersubsidi itu ke tabung ukuran 12 kilogram merek Brightgas.
Aksi tersebut sudah dilakukan kelima pelaku sejak Agustus 2024 lalu. Aksi kelimanya cukup berhasil karena menggunakan gudang tertutup.