BERITASIBER.COM | LAMONGAN – Polsek Kembangbahu laksanakan patroli dialogis untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman pasca pilkada serentak, seperti berdialog bersama warga Desa Puter kecamatan Kembangbahu, Sabtu (07/12/24).

Scroll Untuk Lanjut Membaca
Antisipasi Gangguan Pasca Pilkada Serentak, Polsek Kembangbahu Lamongan Laksanakan Patroli Dialogis Sambangi Warga 

Patroli dialogis di wilayah Hukum Polsek Kembangbahu, dengan sasaran yang harus diantisipasi saat ini yaitu C3 (curanmor, curas dan curat) dan kejahatan jalanan lainnya.

Selanjutnya Polsek Kembangbahu mengimbau tentang C3 dan agar masyarakat selalu menjaga kamtibmas agar selalu aman dan tertib kepada warga masyarakat yang di jumpai di seputaran wilayah hukumnya dengan humanis, dan diharapkan warga masyarakat dapat melaporkan setiap informasi terkait tentang gangguan kamtibmas kepada pihak kepolisian.

Scroll Untuk Lanjut Membaca
Artikel Rekomendasi
Halaman:
1 2