BERITASIBER.COM | YOGYAKARTA – Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Yogyakarta menggelar Turnamen Sepak Bola Grassroot perebutan Piala Wali Kota Yogyakarta, Sabtu (27/7/2024) di Lapangan Kenari.

Scroll Untuk Lanjut Membaca
Askot PSSI Gelar Turnamen Sepak Bola Grassroot, Piala Wali Kota Yogyakarta

Pemerintah Kota Yogyakarta memberikan apresiasi atas pelaksanaan Turnamen Sepak Bola Grassroot, yang diikuti anak berusia 9-12 tahun itu. Turnamen tersebut menjadi ajang melatih kemampuan anak di sepak bola dan meningkatkan sportivitas.

Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto dalam sambutannya mengatakan, Pemkot Yogyakarta mendukung penyelenggaraan Sepak Bola Grassroot, sebagai upaya membina serta memajukan olahraga sepakbola di tengah-tengah masyarakat. Turnamen yang melibatkan pemain usia 9-12 tahun ini bisa menyiapkan bibit-bibit unggul atlet sepak bola.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

“Turnamen ini harus sedini mungkin dilakukan manakala usia anak-anak masih sangat muda. Bentukan karakter, komitmen, semangat untuk menghargai persepakbolaan daerahnya dan negaranya betul-betul harus ditumbuhkan dari usia sedini mungkin,”kata Sugeng Purwanto saat membuka Turnamen Sepak Bola Grassroot.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi persiapan awal agar anak-anak berbakat di bidang olahraga sepak bola, tercipta atlet sepak bola bugar, sehat, mempunyai stamina dan kemampuan yang bagus.

Termasuk harapannya dapat menciptakan prestasi di daerah dan mewakili di nasional. Sugeng menyampaikan, pada turnamen ini para pemenang akan mendapatkan sertifikat resmi yang bisa menjadi tambahan nilai saat penerimaan sekolah jenjang lebih lanjut.

“Dengan kegiatan ini, saya berharap menjadi ajang memperluas wawasan, menambah pertemanan anak-anak, meningkatkan sportivitas, menguatkan fisik dan mental anak-anak. Termasuk juga membangun jejaring,” ungkapnya.

Askot PSSI Kota Yogyakarta, Sutanto Dwi Antoro dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Yogyakarta serta seluruh pihak yang mendukung Turnamen Sepak Bola Grassroot.

Artikel Rekomendasi
Halaman:
1 2