Beritasiber.com LAMONGAN – Sejumlah siswa siswi TK Kartika IV-46 Kodim Lamongan serbu kantor Koramil Sugio. Kedatangan rombongan siswa beserta guru TK Kartika IV-46 Kodim Lamongan ternyata dalam rangka Quting Class.
Danramil 0812/13 Sugio Kapten Cku Yanto Budi Utomo, S.E. beserta anggota menerima kunjungan Guru dan Murid TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan yang di terima langsung oleh Danramil 0812/13 Sugio beserta anggota koramil 0812/13 Sugio. jumat (03/11/2023)
Danramil Sugio mengatakan kegiatan kunjungan Murid beserta Guru TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan, adalah dalam rangka Quting Class yang bertujuan untuk memperkenalkan tugas dan tanggung jawab TNI umumnya, TNI-AD Khususnya kepada siswa-siswi yang hadir, Imbuhnya.
“Kami senang siswa siswi TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan bisa berkunjung ke Makoramil 0812/13 Sugio. Ini tentunya hal yang sangat positif untuk mengenalkan tugas dan tanggung jawab TNI AD kepada para siswa siswi sekalian” ujar Kapten Cku Yanto Budi Utomo, S.E..
Dirinya menambahkan, bahwa Kegiatan pengenalan profesi kepada anak-anak usia dini ini dilakukan agar anak-anak paham tentang apa itu TNI, Cinta Tanah Air serta apa tugas-tugasnya TNI.
“Pendidikan Paud dan TK merupakan usia masa golden age, sehingga apa yang dilihat pada anak akan tertanam pada diri, dengan begitu pembelajaran dengan usia sekarang yaitu menitikberatkan pada pendidikan karakter,” ungkapnya.
Danramil berharap, kegiatan ini dapat menjadi memotivasi siswa TK Kartika IV-46 untuk bercita-cita menjadi TNI.
Tim Redaksi