Beritasiber.com BONDOWOSO – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara Ke-68 tahun 2023 satuan Lalulintas Polres Bondowoso menggelar kegiatan donor darah.Rabu (06/09/2023).
Hal ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dengan cara melakukan kegiatan bakti sosial donor darah. Karena dengan setetes darah yang kita berikan akan sangat berarti bagi yang membutuhkan.
Kapolres Bondowoso AKBP Bimo Ariyanto, SH,S.I.K didampingi Wakapolres Kompol Joes Indra Lana Wira,SH.MH, Kasat Lantas AKP Zainul Imam Syafi’i,SH,MH beserta pejabat utama Polres Bondowoso, memantau langsung kegiatan Donor darah.
Kegiatan donor darah kali ini mengusung tema, “Donor Darah Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke – 68″ Modernisasi Pelayanan Polantas Presisi, Mengawal Pemilu Damai Untuk Indonesia Maju.
Kapolres Bondowoso AKBP Bimo Ariyanto,SH,S.I.K mengatakan bahwa kegiatan donor darah merupakan salah satu upaya dalam membantu terjaminnya stok darah bagi masyarakat di Kabupaten Bondowoso.
Tim Redaksi