BERITASIBER.COM | LAMONGAN – Polsek Deket melaksanakan patroli dialogis untuk menyampaikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta tertib berlalulintas kepada karyawan pabrik.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi warga dalam menjaga keamanan lingkungan dan berlalulintas.
Selama patroli, personil Polsek Deket menyampaikan berbagai himbauan kamtibmas kepada karyawan pabrik yang ditemui.
Himbauan tersebut mencakup pentingnya menjaga keamanan lingkungan, melaporkan kejadian mencurigakan, serta peran aktif warga dalam mencegah tindak kriminalitas di wilayah mereka dan kesadaran akan pentingnya mentaati peraturan lalulintas serta berhati-hati dalam berkendara.
“Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya Polsek Deket untuk meningkatkan kedekatan dan hubungan baik antara polisi dan masyarakat. Dengan adanya patroli ini, diharapkan tercipta kerjasama yang baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Deket,” kata AKP Sri Iswati Kapolsek Deket.
Tim Redaksi