BERITASIBER.COM | LAMONGAN – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Kembangbahu mengintensifkan kegiatan patroli Blue Light di wilayah hukumnya, seperti di pertigaan Desa Mangkujajar, Senin (16/09/2024) malam.
Patroli ini tidak hanya bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas, tetapi juga menjadi sarana untuk memberikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat. Kegiatan Patroli Blue Light yang dilaksanakan pada malam hari ini melibatkan anggota Polsek Kembangbahu.
Patroli ini dilakukan secara mobile di berbagai titik rawan, termasuk area permukiman, fasilitas umum, hingga daerah perbatasan yang sering menjadi jalur keluar masuk orang dan barang. Dengan menyalakan lampu biru khas patroli, kehadiran Polisi diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah potensi tindak kriminalitas.
Dalam kesempatan tersebut, anggota Polsek Kembangbahu tidak hanya berkeliling, tetapi juga aktif menyapa warga yang ditemui di jalanan. Mereka menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan masing-masing dari berbagai potensi gangguan keamanan.
“Kami ingin memastikan bahwa menjelang Pilkada 2024, situasi Kamtibmas di wilayah kecamatan Kembangbahu tetap kondusif. Oleh karena itu, patroli ini kami lakukan secara rutin, khususnya pada malam hari, agar masyarakat merasa aman dan nyaman,” ujar Kapolsek Kembangbahu AKP Ali Fatoni.
Selain itu, dalam imbauannya, Kapolsek juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan, terutama menjelang Pilkada.
Tim Redaksi