Beritasiber.com LAMONGAN – Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, melantik 7 kepala desa (Kades) terpilih Pengganti Antar Waktu (PAW) di Pendopo Lokatantara Kabupaten Lamongan, Selasa (19/09/2023).
Ketujuh kades tersebut yakni Winarti Kades Karangwedoro Kecamatan Turi, Moh. Naufal Al Bardany Kades Desa Gedongboyountung Kecamatan Turi, Abdul Wahid Kades Plosobuden Kecamatan Deket, Bagus Dwi Saputra Kades Sidomulyo Kecamatan Deket, Yuni Asaroh Kades Ardirejo Kecamatan Sambeng, Suryadi Kades Mlati Kecamatan Kedungpring, dan Tri Agus Susanto Kades Slaharwotan Kecamatan Ngimbang.
Ketujuh Kades tersebut dipilih melalui penyelenggaraan musyawarah desa oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa bersama tokoh masyarakat desa.
Dihadapan ketujuh kades baru yang menggantikan kades lama yang telah purna dan meninggal, Pak Yes sapaan akrab Bupati Lamongan tekankan tiga tugas utama seorang pemimpin yakni Katalisator, Inovator, dan Harmonisasi.
“Pemimpin artinya leader karena dia punya pengikut atau yang di pimpin, ini tugas yang mulia bagi bapak ibu yang dilantik sebagai kades, tugas utama kepala desa adalah katalisator, inovator, dan harmonisasi bagi desa masing-masing,” tutur Pak Yes.
Dikatakan Pak Yes, beralihnya jabatan dari Kades sebelumnya ke Kades baru (PAW), Kades PAW harus mampu menjadi penyeimbang keinginan dan kebutuhan masyarakat dengan apa yang dimiliki pemerintah, sekaligus menjadi katalisator perencanaan pembangunan masyarakat atau RPJMDes.
Tim Redaksi